30 Kata Kata Bijak Sabar dalam Menghadapi Masalah Berat - Kmpublisher.my.id

30 Kata Kata Bijak Sabar dalam Menghadapi Masalah Berat

30 Kata Kata Bijak Sabar dalam Menghadapi Masalah Berat


Kmpublisher.my.id - 30 Kata Kata Bijak Sabar dalam Menghadapi Masalah Berat, dalam kehidupan setiap masalah pasti datang, terkadang masalah datang tanpa pernah diharapkan, jika masalah datang sangat berat tentunya kesabaran akan diuji tetapi yakin bahwa masalah itu akan cepat selesai dan ujian itu diganti dengan kebahagiaan.

Berikut 30 Kata Kata Bijak Sabar dalam Menghadapi Masalah Berat, sebagai renungan bahwa ujian datang dari allah dan menguatkan kita agar tetap sabar dalam ujian dari allah swt.

30 Kata Kata Bijak Sabar dalam Menghadapi Masalah Berat

1. Cinta itu perang, yakni perang yang hebat dalam rohani manusia. Jika ia menang, akan didapati orang yang tulus ikhlas, luas pikiran, sabar dan tenang hati. Jika ia kalah, akan didapati orang yang putus asa, sesat, lemah hati, kecil perasaan dan bahkan kadang-kadang hilang kepercayaan pada diri sendiri. - Buya Hamka

2. Ketahuilah bahwa sabar, jika dipandang dalam permasalahan seseorang adalah ibarat kepala dari suatu tubuh. Jika kepalanya hilang maka keseluruhan tubuh itu akan membusuk. Sama halnya, jika kesabaran hilang, maka seluruh permasalahan akan rusak. - Ali bin Abi Thalib

3. Dari begitu banyak sahabat, dan tak menemukan sahabat yang lebih baik daripada menjaga lidah. Aku memikirkan tentang semua pakaian, tetapi tidak menemukan pakaian yang lebih baik daripada takwa. Aku merenungkan tentang segala jenis amal baik, namun tidak mendapatkan yang lebih baik daripada memberi nasihat baik. Aku mencari segala bentuk rezki, tapi tidak menemukan rezki yang lebih baik daripada sabar. - Umar bin Khattab

4. Sabar berarti siap menderita. - Adolf Hitler

5. Hanya karena seseorang itu sabar tingkat langit, maka bukan berarti dia lantas bisa disakiti, diinjak begitu saja. Hanya karena seseorang kuat, strong, maka bukan berarti dia jadi layak dikecewakan, dikhianati, dan diperlakukan tidak adil. - Tere Liye

6. Jika kita "tidak mudah menyerah", maka kita sudah dekat sekali dengan kesuksesan. Karena di dunia ini, ada dua orang yang susah sekali dikalahkan: 1. orang yang sabar; 2. orang yang tidak mudah menyerah. - Tere Liye

7. Raihlah ilmu, dan untuk meraih ilmu belajarlah tenang dan sabar. - Umar bin Khattab

8. Sabar itu gak ada batasnya, kalau ada batasnya berarti gak sabar. - Abdurrahman Wahid

9. Aku akan menjadi kopimu,yang rela mengendap sebagai kepedihanmu; yang sabar menghangatkan kesedihanmu.Biarkan harum tubuhku, menenangkan jiwamu. - Agus Noor

10. Orang bodoh seringkali beralasan sabar terhadap segala sesuatu yang sebenarnya dia mengalah dengan keadaan tanpa pernah berusaha. - Albert Einstein

11. Tetap sabar, semangat, dan tersenyum. Karena kamu sedang menimba ilmu di Universitas Kehidupan. Allah menaruhmu di tempatmu yang sekarang bukan karena kebetulan. - Dahlan Iskan

12. Kemampuan merasakan nikmat sabar tergantung sejauh mana keimanan kita terhadap takdir yang Allah tetapkan. - Abdullah Gymnastiar

13. Semua keberhasilan terbaik Anda, datang setelah kekecewaan besar yang Anda hadapi dengan sabar. - Mario Teguh

14. Diam-diam bertahan, diam-diam menderita dan sabar menunggu. - Martin Luther King

15. Jatuh hati mengajarkan aku bagaimana memberanikan diri. Juga bagaimana menjadi sabar saat kau tinggalkan sendiri. - Boy Candra

16. Hati yang sabar, pemikiran yang religius, tindakan yang baik. - Soeharto

17. Politik itu mulia. Cara untuk memperjuangkan nilai. Politik praktis juga umumnya bising berintrik. Butuh nalar jernih & sabar dalam menavigasinya. - Ridwan Kamil

18. Barang Siapa mengibarkan bendera "Revolusioner", akan memperoleh pasaran di kalangan kaum radikal, kaum yang menunggu dengan tidak sabar perubahan-perubahan yang mereka harapkan. Kaum "Radikal" ini berasal dari segala golongan. - Soe Hok Gie

19. Timur adalah kita yang terjaga lebih dulu, timur adalah Indonesia yang tak sabar menunggu. - Najwa Shihab

20. Raihlah ilmu, dan untuk meraih ilmu belajarlah tenang dan sabar. - Umar bin Khattab

21. Saya bisa sabar menghadapi kebodohan tapi tidak tahan dengan orang bodoh yang membanggakan kebodohannya. - Dame Edith Sitwell

22. Sabar memiliki dua sisi, sisi yang satu adalah sabar, sisi yang lain adalah bersyukur kepada Allah. - Ibnu Mas'ud

23. Tapi sungguh, siapa pun yang sabar dan tekun akan mekar seperti bunga, akan indah seperti purnama dan menakjubkan seperti kupu-kupu. - Tere Liye

24. Agar hubungan pasangan bisa nyaman, butuh kerja keras. Cinta pada akhirnya tidak cukup. Kita harus menurunkan ego, meningkatkan pengertian. Sabar juga. Kalau selalu bertengkar, kenyamanan itu akan hilang. Dan, pasti banyak waktu yang terbuang. - Indah Hanaco

25. Aku tak punya kearifan khusus, hanya kekuatan pikiran yang sabar. - Sir Isaac Newton

26. Jangan sepelekan murkanya orang sabar dan kecewanya orang yang sudah menjaga, menyayangi, mencintai kita dengan tulus. Karena perasaan orang yang sudah kecewa, akan sulit diobati. - Indah Riyana

27. Kala musibah datang menimpa, maka segera kenakan pakaian sabar. Dengan sabar musibah yang terjadi akan membuka jalan bagi datangnya nikmat. - Abdullah Gymnastiar

28. Cinta adalah sebuah racun yang mematikan yang dipatukan ular hitam berbisa, dengan gerak pelan sekali dari gua-gua neraka. Racun tampak segar laksana embun. Jiwa-jiwa kehausan melahapnya dengan tidak sabar, namun setelah itu jiwa-jiwa itu akan keracunan, sakit dan mati. Kematian yang perlahan-lahan. - Khalil Gibran

29. Jadilah seperti lilin, yang tidak pernah menyesal saat nyala api membakarmu. Jadilah seperti air yang mengalir sabar. Jangan pernah takut memulai hal baru. - Tere Liye

30. Kesabaran itu ada dua macam: sabar atas sesuatu yang tidak kau ingin dan sabar menahan diri dari sesuatu yang kau ingini. - Ali bin Abi Thalib